Apel Pagi Kapolres Apresiasi Keamanan Nataru dan Momen Haru Untuk Pejabat Lama

banner 468x60

INTELEKTUALIS.Com—SIDRAP,  Malam pergantian tahun 2025 di Kabupaten Sidrap berlangsung aman dan kondusif berkat pengamanan maksimal dari jajaran Polres Sidrap. Dalam apel pagi yang digelar di halaman Mapolres Sidrap, Kamis (2/1/25), Kapolres Sidrap AKBP Fantry Taherong memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh personel atas dedikasi mereka dalam menjaga ketertiban selama perayaan malam tahun baru.

Kapolres mengungkapkan rasa bangga atas kerja sama dan sinergi yang solid dari seluruh anggota, baik dalam patroli maupun pengamanan acara-acara masyarakat. “Tahun baru adalah momen penting bagi kita semua. Saya berterima kasih atas kerja keras rekan-rekan yang memastikan Sidrap tetap damai dan kondusif,” ujar Kapolres.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Selain memberikan apresiasi, Kapolres juga memanfaatkan momen tersebut untuk memberikan kesempatan kepada pejabat lama Polres Sidrap yang telah mendapatkan mutasi/pindah tugas untuk berpamitan kepada seluruh anggota.

Dalam suasana penuh kehangatan, pejabat lama tersebut menyampaikan rasa terima kasih atas kerja sama yang terjalin selama bertugas di Polres Sidrap dan apabila ada salah baik disengaja maupun tidak disengaja mohon dimaafkan.

“Kami sangat menghargai kontribusi mereka selama ini, dan tentunya berharap yang terbaik di tempat tugas baru. Pergantian pejabat di lingkungan Polri adalah bagian dari regenerasi dan dinamika organisasi,” tambah Kapolres.

Harapan di tahun 2025 semoga membawa kebaikan dan keberkahan bagi Polres Sidrap dan masyarakat. (*)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *